Terjemahan kitab risalatul qusyairiyah
(Abul Qasim Abdul Karim bin Hawazin al- Qusyairy)
bab 5: para tokoh sufi
judul ke 39. Mumsyad Ad-Dinawary
Mumsyad ad-Dinawary (wafat 299 H./911 M.), dari kalangan tokoh besar syeikh Sufi.
Ucapannya antara lain:
“Adab seorang murid adalah senantiasa berpegang teguh pada rasa hormat kepada para syeikh,
menolong sesama teman,
keluar dari aspek duniawi,
dan menjaga etika syariat”
“Aku tidak pernah memasuki rumah salah seorang syeikhku, melainkan aku kosong dari segala kecenderungan diriku. Aku hanya menunggu berkat yang tiba di hatiku dan pandangan dan ucapannya. Siapa pun yang masuk ke tempat syeikh dengan kecenderungan pribadi, akan terputus dari berkat pandangan, majelis dan ucapannya”
Tidak ada komentar:
Posting Komentar